Grup band Payung teduh baru saja meluncurkan single baru yang berjudul ‘Suar’. Lagu terbarunya ini merupakan lagu perdana dari Payung Teduh yang diluncurkan pada tahun 2021 ini. Terakhir, Payung Teduh meluncurkan lagu berjudul ‘Relung’ pada Mei tahun lalu.
‘Suar’ dari Payung Teduh memiliki makna mendalam tentang sebuah panggilan.
Jika pada ‘Relung’, Payung Teduh banyak bercerita tentang kondisi pandemi Covid-19, pada lagu barunya ini, Payung Teduh memberikan pesan tentang panggilan manusia untuk terus ingat kepada Tuhannya. Mereka ingin menunjukkan bahwa manusia merupakan makhluk yang jauh dari kesempurnaan.
Meski demikian, Payung teduh tidak ada maksud menggurui kepada para pendengarnya melalui lagu ini. Lagu ini diciptakan hanya untuk mengajak para pendengarnya agar lebih menyadari lingkungan agar terciptanya kehidupan yang lebih damai.
Lirik lagu ‘Suar’ sendiri diciptakan oleh Alejandro Saksakame dan di mastering serta mixing oleh Wendy Arintyo dari Als Studio. Kehadiran lagu ini juga sebagai tanda bahwa Payung Teduh masih eksis di dunia permusikan tanah air.
Untuk kamu para pecinta masuk indie terlebih lagu-lagu dari Payung Teduh, ‘Suar’ sudah bisa kamu nikmati di berbagai platform digital yang tersedia.